Pegawai Disbudpar Ikuti Jalan Sarungan Festival Al-Azhom 2025
Tangerang — Suasana penuh semangat dan kebersamaan tampak mewarnai kegiatan Jalan Sarungan Festival Al-Azhom 2025 yang digelar di Kota Tangerang. ✨
Pegawai Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Kota Tangerang turut ambil bagian dalam kegiatan ini bersama masyarakat dan seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD), sebagai bentuk dukungan terhadap pelestarian nilai budaya dan tradisi lokal.
Tahun ini, Jalan Sarungan menghadirkan daya tarik istimewa dengan diluncurkannya sarung batik Tetengger Kota Tangerang, yang menjadi simbol identitas dan kebanggaan daerah. Motif khas ini mencerminkan semangat kebersamaan dan karakter warga Tangerang yang kreatif serta berbudaya. ????
Melalui kegiatan ini, Pemerintah Kota Tangerang berharap dapat memperkuat rasa persaudaraan antarwarga sekaligus memperkenalkan kekayaan budaya daerah kepada masyarakat luas.
✨ Tangerang, Ayo Bersama Membangun Kota!
Budpar... KerenJasa!