\

Cepat Tanggap! Disbudpar Evakuasi Pohon Tumbang di Jalan Gatot Subroto

Mendapat laporan dari masyarakat terkait adanya pohon tumbang di Jalan Gatot Subroto, jajaran Satuan Tugas (Satgas) 1016 bersama Tim Tebang Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Kota Tangerang, dengan sigap berkoordinasi dan turun langsung ke lokasi kejadian. Dalam penanganannya, tim turut dibantu oleh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait guna memastikan proses evakuasi berjalan aman dan cepat.

Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kota Tangerang, Boyke Urif Hermawan, menjelaskan bahwa penanganan cepat ini merupakan bentuk komitmen dan tanggung jawab bersama dalam menjaga keselamatan serta kenyamanan masyarakat. Tim di lapangan segera melakukan pemotongan dan pembersihan material pohon yang menutupi sebagian badan jalan, agar arus lalu lintas dapat kembali lancar dan tidak menimbulkan kemacetan.

“Respons cepat seperti ini menjadi bagian dari tugas rutin kami dalam menjaga keamanan ruang publik, terutama di jalur-jalur padat kendaraan. Kami juga terus melakukan pemangkasan berkala untuk mencegah hal serupa terjadi di kemudian hari,” ujar Boyke.

Selain upaya penanganan, Disbudpar juga terus mengingatkan masyarakat untuk tetap waspada terhadap kondisi cuaca ekstrem, terutama saat hujan deras dan angin kencang. Warga dihimbau agar tidak berteduh di bawah pohon besar, papan reklame, atau baliho, karena berpotensi membahayakan keselamatan.

Ke depan, Disbudpar bersama tim Satgas 1016 akan terus melakukan pemantauan rutin serta pemeliharaan pohon di ruang terbuka hijau (RTH) sebagai langkah antisipatif dalam menghadapi musim penghujan.

Langkah cepat, kolaboratif, dan responsif ini menjadi bukti nyata komitmen Pemerintah Kota Tangerang untuk menjaga keamanan, ketertiban, dan kenyamanan lingkungan bagi seluruh masyarakatnya.

BERITA LAINNYA